Seberat Apapum Masalahmu, Percayalah Tuhan Tetap Menyertaimu | Motivasi-Kristen
Hidup orang percaya tentu banyak menemui tantangan dan rintangan, khususnya anak-anak muda yang dalam proses mencari dan menjalani pekerjaan dan studi, pastinya ada banyak tantangan yang akan di dapati oleh mereka dalam menemukan pekerjaan serta menjalankan studi, seperti masalah ekonomi dan masalah keluarga.
namun kehidupan anak muda pada jaman sekarang memang begitu memprihatinkan, banyak yang telah menyimpang dari ajaran Alkitab. sehingga ketika masalah yang datang, mereka tidak lagi mencari solusi-solusi yang benar sesuai ajaran kristen, seperti berdoa dan melakukan persekutuan secara pribadi dengan Tuhan. Melainkan mereka banyak mencari solusi dunia seperti miras, persta pora dan tindakan-tindakan yang memang merugikan diri sendiri dan kehidupan sosialnya.
sebagai anak muda kristen, tentu ketika menghadapi masalah, janganlah mencari kesenangan dunia, melainkan tetaplah mencari Yesus, yang merupakan Tuhan dan juruselamat hidup orang percaya, jika masalah datang, ketika hidup kita telah taat, setia kepada Tuhan, janganlah kecewa dan salahkan Tuhan, tetapi ketahuilah bahwa Tuhan menginginkan proses pembentukan iman kepada orang percaya, jika kita percaya dan tekun melewati masalah, maka kita akan mendapatkan berkat yang telah disediakan Tuhan kepada Kita.
Firman Tuhan dalam Kitab 1 Korintus 10 : 13 mengatakan bahwa "Pencobaan-pencobaan yang kamu alami ialah pencobaan-pencobaan biasa, yang tidak melebihi manusia. sebab Allah setia dan karena itu ia tidak akan membiarkan kamu dicobai melampaui kekuatanmu. pada waktu kamu dicobai ia akan memberika kepadamu jalam keluar, sehingga kamu dapat menanggungnya."
sobat-sobat kristen dimanapun berada, isi dari Kitab 1 Korintus 10 : 13, mau mengajarkan kita sebagai orang percaya bahwa jangan kita salah mengambil keputusan, janganlah kita ternuru-buru mau mengatakan bahwa Tuhan tidak menyayangi kita, karena banyak masalah yang kita hadapi. ketahuilah Tuhan kita tidak pernah mencobai kita melebihi batas kemampuan kita, percayalah ketika masalah hidup yang berat datang, itulah proses Tuhan untuk memberikan kekuatan iman bagi kita orang percaya.
pesan kepada kita sebagai orang percaya, ketika menemui masalah hidup yang berat janganlah lari pada manusia, tetapi tetaplah mengandalkan Tuhan, karena Tuhan kita, Tuhan yang setia kepada umatnya. Matius 11 : 28 mengatakan, "Marilah kepadaku semua yang letih lesu dan berbeban berat aku akan memberikan kelegaan kepadamu".
Tuhan kita Tuhan yang hebat, untuk itu yakinlah apapun masalahmu Tuhan tetap menyertaimu.
Tuhan Yesus Kristus memberkati kita semua Amin...
Posting Komentar untuk "Seberat Apapum Masalahmu, Percayalah Tuhan Tetap Menyertaimu | Motivasi-Kristen"
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.