Ayat Firman Tuhan Tentang Bukti Kebangkitan Yesus | Motivasi-Kristen
Sebagai orang percaya pastinya kita sangat bangga memiliki Tuhan Yesus yang rela mati untuk menebus setiap dosa dan pelanggaran kepada Allah, namun kebanggaan kita tidaklah cukup sampai pada penebusan dosa saja, melainkan sampai pada kebangkitan Yesus Kristus dari kuasa maut. Inilah suatu bukti bahwa hanya Tuhan Yesus yang layak disembah dan dimuliakan oleh semua umat manusia di muka bumi ini.
Namun sebagai orang percaya kadang kala kita sering meragukan apakah benar-benar Tuhan Yesus mengalami kebangkitan atau ka tidak? inilah suatu pertanyaan yang sering muncul dari sebagian orang percaya yang mungkin lemah imannya, sehingga sering meragukan kenyataan bahwa Tuhan Yesus benar-benar mengalami kebangkitan.
Sehingga melalui tulisan Motivasi_Kristen saat ini, ingin memberitahukan bahwa proses kebangkitan Tuhan Yesus adalah benar-benar terjadi, hal ini dibuktikan oleh penulis lewat beberapa bunyi Firman Tuhan tentang kebangkitan Tuhan Yesus.
1. (1 Tesalonika 4:14)
"Karena jikalau kita percaya, bahwa Yesus telah mati dan telah bangkit, maka kita percaya juga bahwa mereka yang telah meninggal dalam Yesus akan dikumpulkan Allah bersama-sama dengan Dia."
2. (Yohanes 11:25)
"Jawab Yesus;"Akulah kebangkitan dan hidup; barangsiapa percaya kepada-Ku, ia akan hidup walaupun ia sudah mati."
3. (Roma 6:5)
"Sebab jika kita telah menjadi satu dengan apa yang sama dengan perintah-Nya, kita juga akan menjadi satu dengan apa yang sama dengan kebangkitan-Nya."
4. (Yohanes 21:14)
"Itulah ketiga kalinya Yesus menampakan diri kepada murid-murid-Nya sesudah Ia bangkit dari antara orang mati."
5. (Matius 27:53)
"Dan sesudah kebangkitan Yesus, merekapun keluar dari kubur, lalu masuk ke kota kudus dan menampakan diri kepada banyak orang."
6. (Markus 16:9)
"Setelah Yesus bangkit pagi-pagi pada hari pertama minggu itu, Ia mula-mula menampakan diri-Nya kepada Maria Magdalena. Dari padanya Yesus pernah mengusir tujuh setan."
7. (Kisah Para Rasul 13:30)
"Tetapi Allah membangkitkan Dia dari antara orang mati."
8. (1 Petrus 1:3)
"Pujilah Allah Bapa Tuhan kita Yesus Kristus! Dengan belas kasihan-Nya yang besar, Dia telah memberi kita kelahiran baru menjadi harapan hidup melalui kebangkitan Yesus Kristus dari antara orang mati."
9. (1 Korintus 6:14)
"Allah yang membangkitkan Tuhan, akan membangkitkan kita juga oleh kuasa-Nya."
10. (Yohanes 6:54)
"Barangsiapa makan daging_Ku dan minum darah-Ku ia mempunyai hidup yang kekal dan Aku akan membangkitkan dia pada akhir zaman."
Demikianlah beberapa kutipan Ayat Firman Tuhan tentang benar-benar adanya kebangkitan Tuhan Yesus, ingatlah hai sobat Kristen, proses kebangkitan Yesus bukanlah disaksikan oleh satu atau dua orang saja, melainkan oleh bnayak orang, sehingga marilah kita teguhkan iman percaya kita kepada-Nya, sebab jika kita percaya bahwa kebangkitan-Nya adalah nyata, maka kita jika akan dibangkitkan pada akhir zaman nanti, dan kitapun akan memperoleh kerajaan Sorga, yang dijanjikan-Nya kepada kita. Tuhan Yesus meberkati kita semua. Amin.
Posting Komentar untuk "Ayat Firman Tuhan Tentang Bukti Kebangkitan Yesus | Motivasi-Kristen"
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.