Hanya Tuhan Yesus Yang Mengerti Persoalan Hidupku | Motivasi-Kristen
Menjalani hidup ini, kita sering mendapatkan masalah hidup yang berat, sehingga membuat kita sedih, kecewa, bahkan menyalahkan Tuhan. Inilah suatu realita hidup yang akan terus di alami oleh setiap manusia siapapun.
Cara atau solusi yang kita lakukanpun akan berbeda-beda, mungkin ada yang memlih menyerah atau ada yang tetap berdoa kepada Tuhan pada saat ada dalam masalah hidup yang berat.
Sebagai orang Kristen, tentunya cara yang tepat kita lakukan adalah dengan selalu bersyukur dalam keadaan apapun, baik kehidupan kita sedang mengalami kebahagiaan atau kesedihan kita harus selalu bersyukur dalam segala hal.
Inilah suatu cara hidup yang benar sebagai orang percaya, Alkitab mengatakan di dalam (1 Tesalonika 5:8). " Mengucap syukurlah dalam segala hal, sebab itulah yang dikehendaki Allah di dalam Kristus Yesus bagi kamu."
Sungguh jelas Alkitab mengatakan, sehingga tugas kita sebagai orang percaya adalah harus selalu bersyukur dalam keadaan apapun, memang benar rasanya akan sulit ketika kita harus bersyukur dalam dalam keadaan yang tidak benar-benar baik bagi kita, tetapi inilah suatu perintah yang harus kita lakukan.
Sobat Kristen, ada mukjizat dalam bersyukur, sehingga ketika kita mampu bersyukur walaupun hidup kita ada dalam beban yang berat, maka mukjizat Tuhan akan selalu datang dan mengangkat setiap beban hidup yang kita hadapi.
Saya mencoba mengingatkan kita pada kisah hidup Ayub, dirinya mendapatkan beban hidup yang berat, hidupnya seakan-akan sudah tidak berarti lagi, istrinya meninggalkan dia, anak-anaknya meninggal, hartanya habis, tetapi dia tetap bersyukur, karena dia percaya dalam Tuhan ada pertolongan yang terbaik.
Melalui kesempatan ini, penulis ingin menyampaikan bahwa, hidupmu boleh mempunyai banyak masalah, tetapi ingatlah hanya Yesus yang mengerti setiap persoalan hidup yang kita alami, tidak ada seoarangpun manusia yang akan menolongmu seperti Yesus.
Sobat Krsiten percayalah apapun masalahmu Tuhan Yesus tidak akan pernah meninggalkanmu, sebab Dia Tuhan yang selalu menolongmu pada saat ada dalam persoalan yang berat." uatkan dan teguhkanlah hatimu, janganlah takut dan janganlah gemetar karena mereka,sebab Tuhan, Allahmu, Dialah yang berjalan menyertai engkau; Ia tidak akan membiarkan engkau dan tidak akan meninggalkan engkau." (Ulangan 31:6). Tuhan Yesus memberkati kita semua. Amin
Sangat bermanfaat
BalasHapus