Adakah Waktumu Untuk Tuhan Dalam Sehari? | Renungan Motivasi Kristen
Sobatku! Adakah waktumu untuk
Tuhan dalam seharian? Tolong pikirkan pertanyaan ini.
Saya percaya
hari-hari Anda pasti begitu
sibuk. Tapi harus
Anda ingat, sesibuk apa pun Anda, Tuhan selalu menemani Anda setiap hari, jadi luangkan waktumu
bersama Tuhan seperti kisah Maria dan Marta yang terdapat dalam Injil (Lukas 10:38-42)
Marta adalah seorang wanita yang sangat sibuk. Ia memasak, menjahit, membersihkan rumah. Ia sibuk sekali melayani, demikian kata Firman Tuhan. Saking sibuknya, Marta tidak menyadari bahwa Tuhan telah masuk ke dalam rumahnya.
Ia tidak punya waktu untuk duduk dikaki-Nya serta mendengarkan
Firman-Nya. Akhirnya ia mengeluh kepada Tuhan: “Mengapa tidak ada seorang pun
yang membantuku? Suruhlah Maria untuk membantuku”.
Saya percaya Anda seperti Marta, yang merupakan para pekerja super. Namun saking aktifnya,
Anda pasti tidak punya
waktu untuk duduk dikaki Tuhan.
Anda pasti lebih banyak waktu
bersama rekan-rekan kerja Anda, atau bersama gadget dan Komputer Anda.
Tetapi apakah Anda memikirkan Tuhan
ketika Anda sibuk bekerja? Inilah pertanyaan serius yang harus Anda tindaklanjuti.
Sobatku, 24 jam dalam sehari adalah
waktu yang begitu singkat, tetapi akan berarti apabila kita mencuri-curi waktu
dalam bekerja untuk datang kepada Tuhan.
Sesungguhnya, sangat indah ketika hanya kita sendirian bersama
dengan Tuhan. Matikanlah komputermu, teleponmu, tutup pintu kamar dan nikmati
waktumu bersama Dia. Buka hatimu kepada-Nya seperti kalian membuka hati bagi
sahabat.
Prioritas utama kita bukanlah pekerjaan, bahkan sekalipun pekerjaan itu ada hubungannya dengan pelayanan. “Hanya SATU saja yang perlu,” kata Tuhan. Prioritas utama kita adalah duduk dikaki Tuhan dan bersekutu dengan Bapa.
Sekarang coba
renungkan pertanyaan di bawah ini.
1. Bagaimana
dengan kalian? Apakah kalian sudah meluangkan waktu untuk Tuhan sebagai
prioritas yang utama? Tulis jawabanmu pada kolom komentar.!!
Posting Komentar untuk "Adakah Waktumu Untuk Tuhan Dalam Sehari? | Renungan Motivasi Kristen "
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.