Stop Overthingking | Renungan Motivasi Kristen
STOP
OVERTHINGKING
Bacaan Alkitab :
(Roma 12:3)
“Berdasarkan kasih karunia yang dianugerahkan kepadaku, aku berkata kepada setiap orang diantara kamu: janganlah kamu memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari pada yang patut kamu pikirkan, tetapi hendaklah kamu berpikir begitu rupa, sehingga kamu menguasai diri menurut ukuran iman, yang dikaruniakan Allah kepada kamu masing-masing.”
Sahabatku yang terkasih, Tahukah kamu apa itu overthingking? Dalam terjemahan bahasa Indonesia overthingking berarti “berpikir berlebihan”. Sehingga overthingking merupakan suatu kondisi dimana seseorang terlalu banyak berpikir.
Ketika seseorang mengalami overthingking justru akan menghambat penyelesaian masalah dan bukan untuk mencari jalan keluar.
Penyebabnya adalah dapat membuat sel-sel otak menjadi lelah sehingga menyebabkan seseorang tidak mampu berpikir kreatif dan memicu stres.
Seorang yang mengalami overthingking akan sulit mengendalikan dirinya sehingga seringkali membandingkan hidupnya dengan orang lain.
Dalam kondisi ini, seseorang yang mengalami overthingking akan melakukan hal-hal yang tidak menguntungkan misalnya ia akan marah dan sedih berlebihan atau bahkan tidak bisa bersyukur dan menyebabkan dia kecewa pada Tuhan.
Sebagai anak muda, kita akan sering mengalami overthingking saat semua yang terjadi tidak seperti yang kita harapkan sehingga kita muda marah pada teman, orang tua, pasangan atau kepada Tuhan.
Dalam keadaan seperti ini kita akan sering memikirkan hal-hal yang merugikan diri sendiri sehingga kita akan mudah kecewa.
Di saat kehendak Tuhan terjadi atas kehidupan kita tetapi bukan seperti dengan apa yang kita harapkan, kita bisa saja menyalahkan Tuhan, kita mulai membandingkan hidup kita dengan orang lain sehingga dalam kondisi ini kita akan semakin menjauh dari Tuhan dan tidak mau melakukan kehendak-Nya lagi.
Rasul Paulus menegaskan bahwa setiap orang memiliki karunia yang berbeda-beda, ia juga menasihatkan kepada kita untuk tidak memikirkan hal-hal yang lebih tinggi dari yang seharusnya patut kita pikirkan supaya kita dapat menguasai diri.
Terkadang kita sebagai anak muda terlalu memikirkan hal-hal yang tidak seharusnya kita pikirkan sehingga kita tidak dapat mengontrol diri.
Jika sesuatu yang terjadi dalam hidup kita tidak sesuai dengan kemauan kita, percayalah bahwa Tuhan tau apa yang terbaik dalam hidup kita.
Jika sesuatu yang kita miliki tidak seperti dengan yang dimiliki orang lain percayalah bahwa Dia memberikannya sesuai dengan apa yang kita butuhkah sehingga kita tidak perlu menyalahkan Tuhan.
Sahabatku yang terkasih, berhentilah overthingking terhadap Tuhan, janganlah berpikir bahwa Tuhan tidak mengasihi dan menyayangi kita.
Cara Dia mengasihi berbeda dengan dunia mengasihi kita. Dunia mungkin memberikan segala kesenangan, tetapi Dia mungkin memberikan proses yang menyakitkan untuk kita.
“Sebab Aku ini mengetahui rancangan-rancangan apa yang ada pada-Ku mengenai kamu, demikianlah firman Tuhan, yaitu rancangan damai sejahtera dan bukan rancangan kecelakaan, untuk memberikan kepadamu hari depan yang penuh harapan.” (Yeremia 29:11).
Percaya dan tetap berpengharapan kepada-Nya maka kita akan bisa menikmati semua kebaikan-Nya dalam setiap musim kehidupan kita. Tuhan Yesus memberkati kita semua. Amin.
Doa:
Ya Tuhan. Ajarlah aku untuk tidak
menyalahkan-Mu
di saat semua yang terjadi dalam hidupku tidak seperti yang diharapkan.
Posting Komentar untuk "Stop Overthingking | Renungan Motivasi Kristen "
Comment Policy: Silahkan tuliskan komentar Anda yang sesuai dengan topik postingan halaman ini. Komentar yang berisi tautan tidak akan ditampilkan sebelum disetujui.