Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Rahasia Menjadi Suami Berkarakter Yesus | Renungan Motivasi Kristen

www.motivasikristen.com

RAHASIA MENJADI SUAMI BERKARAKTER YESUS

Bacaan Alkitab: (Roma 12:9-21)

“Janganlah kamu kalah terhadap kejahatan, tetapi kalahkanlah kejahatan dengan kebaikan.”

 

Saudaraku yang terkasih dalam Kristus. Apakah saat ini anda telah memiliki karakter Yesus dalam menjalani kewajiban Anda sebagai seorang SUAMI atau KEPALA KELUARGA?

 

Atau justru perilaku Anda bertentangan dengan Karakter Yesus? Coba lihatlah diri Anda saat ini, apakah harus digantikan secara total atau hanya puing-puing kecil yang harus Anda benahi untuk menjadi suami yang berkarakter Yesus.

 

Dalam berumah tangga salah satu yang penting yaitu memahami prinsip cara menjadi suami yang baik menurut Firman Tuhan.

 

Karena dalam firman Allah diberikan bahwa langkah-langkah menjadi suami yang baik memang tidak mudah.

 

Tetapi tidak ada yang mustahil selama kita berusaha, berdoa, dan berserah pada Allah.

 

Lantas apakah yang dapat kita lakukan untuk dapat menjadi suami atau kepala keluarga yang berkarakter Yesus.

 

Pertama: Bersikap sabar

Dalam kesabaran ada buah-buah Roh Kudus yang dinyatakan. Sehingga dengan demikian Tuhan akan melihat hal tersebut dan memberi kebaikan pada rumah tangga yang dijalani.

 

Jika ada masalah yang diperhadapkan, di sinilah kesabaran seorang kepala keluarga benar-benar diuji, jika mampu mengatasi dengan kesabaran maka rumah tangga akan ada pada jalur yang benar dan aman. “Si pemarah membangkitkan pertengkaran, tetapi orang yang sabar memadamkan perbantahan.” (Amsal 15:18)

 

Kedua: Hidup penuh kasih

Seorang kepala keluarga hendaknya juga penuh kasih kepada istri dan anak-anak.

 

Karena inilah yang menjadi dasar dari ketaatan dan rasa hormat bagi seluruh anggota keluarga.

 

Dengan membangun prinsip kasih tentang Alkitab dan cinta yang berasal dari Allah, maka akan lebih mudah menjadi kepala keluarga sesuai dengan firman Tuhan.

 

Ketiga: Pekerja keras

JIka status kita adalah kepala keluarga, maka kerja keras adalah prioritas utama, sebab kebutuhan istri dan anak-anak adalah tanggung jawab seorang suami atau kepala keluarga.

 

Alkitab dengan jelas memberikan pengertian dalam kitab (Yohanes 5:17) “Tetapi Ia berkata kepada mereka: Bapa-Ku bekerja sampai sekarang, maka Aku pun bekerja juga.”

 

Keempat: Mengayomi dan melindungi keluarga

Kepala keluarga yang baik akan berusaha mengayomi anak-anaknya dan mendidik mereka penuh ketaatan dan takut akan Tuhan.

 

Mengedepankan kasih sehingga sanggup memberikan perlindungan pada anak-anak, dan memberikan lebih banyak perasaan damai dan tenang pada seisi keluarga.

 

“Bagiku tidak ada sukacita yang lebih besar dari pada mendengar, bahwa anak-anak-Ku hidup dalam kebenaran.”  (3 Yohanes 1:14)

 

Kelima: Mengasihi istri dan anak-anak

Sebagai orang Kristen, kita percaya bahwa kita adalah pribadi yang telah dikasihi oleh Allah.

Karena kasih-Nya kepada kita, Allah memberikan Kristus, anak-Nya yang tunggal, untuk mati, disalibkan, lalu bangkit dari kubur agar kita selamat dari hukuman dosa.

 

Kasih yang dimiliki Allah dan juga dimiliki Kristus ini membuat Ia rela menyerahkan diri-Nya.

 

Yesus rela menanggung segala siksa penyaliban Yesus hanya demi menyelamatkan manusia. Sebesar dan setulus itulah kasih Yesus kepada kita manusia.

 

Oleh karena itu Rasul Paulus mengingatkan para suami di Efesus dan juga para suami saat ini agar mampu mengasihi pasangan seperti bagaimana kasih Kristus kepada kita.

 

Saudaraku yang terkasih dalam Kristus Yesus. Berkarakterlah seperti Kristus atau jika buah-buah ROH adalah dasar hidup kita, maka saya percaya, kehidupan keluarga masing-masing kita akan selalu diberkati Tuhan sepanjang waktu, istri dan anak-anak kita akan menunjukkan pola hidup yang kita terapkan ketika di rumah.

 

Sehingga keluarga kita telah mampu menjadi pembawa berkat Rohani, bagi keluarga Kristen lainnya. Tuhan memberkati kita semua. Amin.

 

Doa:

Ya Tuhan. Jadikanlah hambamu ini, hamba yang memiliki karakter Yesus dalam menjalani tugas dan kewajiban.

Posting Komentar untuk "Rahasia Menjadi Suami Berkarakter Yesus | Renungan Motivasi Kristen "