Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Mahal Belum Tentu Lebih Baik | Renungan Motivasi Kristen

www.motivasikristen.com

 "Manusia melihat apa yang di depan mata, tetapi Tuhan melihat hati."

 (1 Samuel 16:7)

Dalam dunia bisnis, upaya untuk membuat barang dagangan laku terjual, sering kali dilakukan dengan berbagi cara, salah satunya dengan memberikan potongan harga secara besar-besaran.

Hal ini juga hampir dilakukan oleh seseorang pemilik optik cukup ternama di daerah kota Tobelo. Yang kemudian datang kepada seorang ahli pemasaran. 

Ia berkata, "Toko kacamata saya akan segara tutup karena tidak laku meskipun harganya sudah diturunkan dengan memberikan discount yang cukup besar.

Setelah selesai mengungkapkan kegelisahan hatinya, ahli pemasaran tiba-tiba menepuk bahu dari pemilik toko kacamata itu dan berkata.

"Jangan ditutup dan jangan memberikan harga murah atau discount, tetapi sebaliknya, naikan semua harga barang dagangan. Ketahuilah bahwa orang Indonesia tidak suka pada barang-barang murah, kebanyakan bangga jika memiliki barang-barang mahal. Meskipun tidak sesuai dengan kualitasnya."

Mendengar saran dari ahli pemasaran itu, ia pun mengucapkan terima kasih dan segera melaksanakan saran tersebut.

Setelah harga kacamata dan lensa serta barang-barang dagangan lainnya dinaikkan, ternyata benar, omset penjualan semakin meningkat, sehingga toko itu pun tidak jadi ditutup.

"Buahku lebih berharga dari pada emas, bahkan dari pada emas tua, hasilku lebih dari pada perak pilihan." (Amsal 8:19).

Sahabat motivasi Kristen. Nyata benar bahwa harga diri, gengsi, martabat, prestise masih merupakan hal yang utama bagi sebagian manusia. Padahal, semuanya tidak berarti apa-apa di hadapan Tuhan.  

Karena pujian dari seseorang tidak berarti apabila kualitas keimanan orang tersebut masih jauh dari yang Tuhan harapkan. Manusia hanya memandang secara kasat mata, tetapi Tuhan melihat hati.

"Manusia melihat apa yang di depan mata, tetapi Tuhan melihat hati." (1 Samuel 16:7)

Posting Komentar untuk "Mahal Belum Tentu Lebih Baik | Renungan Motivasi Kristen"